Batu Andesit Solusi Terbaik Untuk Tampilan Dinding Dan Lantai Rumah

Batu Andesit Solusi Terbaik Untuk Tampilan Dinding Dan Lantai Rumah- Batu Andesit merupakan salah satu jenis batu yang dihasilkan oleh alam yang begitu banyak sekali manfaat dari batu andesit untuk digunakan oleh kita yang membutuhkan batu andesit sebagai aksesoris hiasan tampilan dan dinding rumah.


Batu Andesit merupakan jenis batuan beku vulkanik yang memiliki tekstur yang sangat keras dan juga padat, karena tekstur nya yang padat dan keras maka dari jaman dahulu batu jenis andesit sudah banyak digunakan sebagai kebutuhan seperti untuk membuat cobek,batu nisan, penutup saluran air 

Bahkan jembatan yang kecil seperti parit sebelum kita mengenal istilah di cor semen orang-orang dahulu untuk memijak nya cukup menggunakan bantalan batu andesit jenis balok sebagai pijakan nya.

Dewasa ini seiring perkembangan jaman dan juga kecanggihan peralatan teknologi maka Batu Andesit di olah dengan berbagai motif atau jenis model lain.

Batu andesit di buat atau diproduksi dengan mesin-mesin khusus sehingga menghasilkan batu alam andesit dengan jenis motif dengan berbagai ukuran dan bisa diaplikasikan pada dinding dan lantai rumah.

Kelebihan Dan Keunggulan Batu Andesit 

Kenapa harus batu andesit? ya, seperti kita telah kita ketahui batu andesit memiliki tekstur keras dan padat maka sangat cocok untuk di aplikasikan atau dipasang di dinding atau lantai rumah baik itu di luar ruangan terbuka atau didalam ruangan atau tertutup.

Dengan keistimewaan tekstur batu andesit yang keras maka daya tahan dari batu andesit pun sangat tahan terhadap berbagai jenis cuaca tahan terhadap cuaca panas, cuaca hujan ,lembab dan juga tahan terhadap serangan lumut dan jamur.

Batu andesit dengan tekstur nya yang keras maka sangat cocok juga apabila dijadikan bahan pelapis lantai atau ubin untuk halaman rumah,garasi atau carpot dan bisa juga untuk dipasang di dalam rumah dengan motif batu andesit jenis khusus.

Jenis-Jenis Batu Andesit

Batu andesit banyak sekali model dan jenis nya, dan di tiap daerah pun berbeda-beda istilah atau nama nya, selain itu tekstur dar warna pun berbeda di tiap daerah-daerah penghasil batu andesit tersebut.

Batu andesit umum nya berwarna Abu-Abu terang dan juga abu-abu gelap ada juga cenderung berwarna kehitaman, berikut ini beberapa jenis Batu Andesit yang umum dijual di pasar sebagai aksesoris tampilan fasad rumah:

  • Batu Andesit Polos Bakar
  • Batu Andesit Bintik Bakar GH
  • Batu Andesit Bintik Bakar Cipanca
  • Batu Andesit Basalto
  • Batu Andesit Jenis Alur
  • Batu Andesit Jenis RTA
  • Dll

Harga Batu Andesit

Harga batu andesit tentu berbeda beda tergantung jenis batu andesit apa yang anda inginkan, biasanya batu andesit memiliki perbedaan dari jenis, ukuran dan juga ketebalan nya, Berikut ini adalah daftar harga batu andesit yang dapat kami informasikan untuk anda, harga tidak mengikat karena bisa lebih rendah atau naik.

Untuk Harga Batu Andesit bisa baca Di:


Daftar Harga Batu Alam Andesit



Contoh desain rumah dengan batu andesit

Batu Andesit Solusi Terbaik Untuk Tampilan Dinding Dan Lantai Rumah

Batu Andesit Solusi Terbaik Untuk Tampilan Dinding Dan Lantai Rumah

Batu Andesit Solusi Terbaik Untuk Tampilan Dinding Dan Lantai Rumah


Batu Andesit Solusi Terbaik Untuk Tampilan Dinding Dan Lantai Rumah



Gambar di atas merupakan salah satu gambaran desain batu alam andesit untuk dinding dan juga pagar, masih banyak jenis desain dan juga model lain nya yang perlu anda ketahui di lain waktu.

Demikian lah artikel kali ini tentang Batu Andesit Solusi Terbaik Untuk Tampilan Dinding Dan Lantai Rumah, semoga membantu dan bermanfaat bagi anda yang memerlukan referensi batu alam untuk dipasang di dinding maupun lantai rumah anda.


Uhendrayana
Uhendrayana Manusia yang apa adanya namun tidak ada apa-apa nya tapi ada apanya